
Pasaran Bola Liga – Liverpool dengan sukses mendapatkan kemenangan yang sangat krusial atas dari Real Madrid dengan mendapatkan skor tipis 1-0 dalam laga fase liga Liga Champions di Anfield, yang digelar pada hari Rabu (5/11/2025) dini hari WIB.
Alexis Mac Allister menjadi first blood dalam kemenangan lewat gol semata wayangnya, sementara itu Thibaut Courtois tampil gemilang meski gagal menyelamatkan timnya dari kekalahan.
Kemenangan ini membawa Liverpool naik ke peringkat enam klasemen sementara fase liga dengan koleksi poin 9, sama dengan milik Real Madrid yang kini duduk di peringkat kelima.
Sejak peluit awal dibunyikan, pasukan Arne Slot tampil penuh percaya diri di hadapan para pendukungnya. Peluang emas pertama hadir di menit ke-28 melalui aksi Dominik Szoboszlai yang menerima umpan matang dari Florian Wirtz. Gelandang asal Hungaria itu melepaskan tembakan keras, namun Courtois berhasil menepisnya dengan penyelamatan refleks menggunakan kakinya.
Ketegangan meningkat dua menit berselang ketika bola tendangan Szoboszlai mengenai tangan Aurelien Tchouameni di area penalti. Meski sempat ditinjau lewat VAR, wasit memutuskan tak ada pelanggaran karena dinilai tidak ada unsur kesengajaan dalam insiden tersebut.
Tekanan terus dilancarkan oleh Liverpool, tapi Courtois tampil impresif dengan beberapa penyelamatan penting, termasuk dua percobaan berbahaya dari Szoboszlai dan Mac Allister menjelang akhir babak pertama.
Dominasi tuan rumah akhirnya berbuah hasil pada menit ke-61. Bermula dari pelanggaran yang dilakukan Jude Bellingham, Mac Allister memanfaatkan umpan bola mati dengan tandukan keras yang tak mampu dijangkau Courtois. Gol itu menjadi momen penting yang memecah kebuntuan dan membangkitkan euforia Anfield.
SITUS BOLA memberitakan Real Madrid berupaya bangkit, dan Kylian Mbappé hampir mencetak gol penyeimbang di menit ke-75. Sayangnya, sepakan sang penyerang hanya melebar tipis dari target.
Xabi Alonso kemudian melakukan perubahan taktis dengan memasukkan Trent Alexander-Arnold yang kini berseragam Los Blancos guna menambah daya dobrak. Namun, upaya itu tetap tak membuahkan hasil.
Hingga laga berakhir, skor 1-0 untuk Liverpool tak berubah. Kemenangan ini menjadi bukti bahwa atmosfer Anfield masih menakutkan bagi lawan, sekaligus mempertegas ketangguhan The Reds di panggung Liga Champions.
Pelatih Real Madrid, Xabi Alonso, mengakui timnya kesulitan menembus area berbahaya.
“Kami kurang mengancam di sepertiga akhir lapangan,” ujar Alonso singkat usai laga, tanpa menyebut nama pemain tertentu.
Satu-satunya peluang terbaik Mbappe datang di babak kedua, ketika ia mencoba meniru gaya khasnya, menembak melengkung ke pojok atas gawang. Namun kali ini, bola justru melebar jauh.
Legenda Prancis Thierry Henry juga melontarkan kritik tajam terhadap performa Vinicius Junior. Dalam analisanya di sejumlah awak media, Henry menilai winger Brasil itu bermain terlalu pasif dan kehilangan naluri menyerang.
“Saya tidak mengerti. Di awal laga, Vinicius punya peluang untuk menyerang Conor Bradley, tapi dia justru bermain aman,” ujar Henry.
“Jika kamu punya ruang, gunakan! Buat lawan bertahan mundur, paksa mereka melakukan kesalahan. Tapi dia malah mengembalikan bola ke belakang dan kehilangan momentum.”
Pasaran Bola Eropa mengatakan bahwa Henry menyebut sikap “terlalu hati-hati” Vinicius membuat Madrid kehilangan potensi serangan sayap yang biasanya menjadi kekuatan utama mereka. (ss)





