Prediksi Bola Dunia – Pada pekan ke-26 Liga 1 2019 hari sabtu (2/11/2019) PSIS Semarang memetik kemenangan telak atas PSS Sleman 3-0. Di babak pertama Laskar Mahesa Jenar langsung unggul dua gol. PSIS selaku tim tuan rumah langsung membuat PSS babak belur di Stadion Maguwoharjo, Sleman. Tim besutan Bambang Nurdiyansah itu menang telak tiga gol tanpa balas. Berkat tambahan tiga poin ini, PSIS kini langsung naik ke posisi 13 klasemen sementara dengan mengkoleksi 28 poin dari 25 laga yang telah dilakoninya. Sementara PSS Sleman masih tertahan di peringkat ke-5 dengan mengkoleksi 39 poin dari 26 laga yang telah dilakoninya.
PSS Sleman sejatinya membuka laga dengan cukup agresif. Terbukti, pertandingan baru berjalan dua menit, serangan pasukan Setu Nurdiyantoro sudah mendapatkan tendangan corner. Hanya berjarak semenit, PSS Sleman langsung kembali melancarkan serangan ke pertahanan PSIS lewat aksi Jajang dari sisi kiri. Tetapi sayang, umpan silangnya terlalu kencang sehingga bola justru meluncur keluar lapangan. Walaupun berstatus sebagai tuan rumah PSIS Semarang terlihat bahwa kesulitan untuk mengembangkan permainannya. Beberapa kali PSIS mencoba menyerang namun pertahanan dari PSS Sleman terlalu rapat. Di 15 menit pertama, pasukan Bambang Nurdiansyah hanya bisa bermain bertahan saja, karena digempur terus menerus oleh PSIS. Usaha PSIS untuk mendapatkan angka lahir dari hadiah pinalti. Wallace Costa yang maju sebagai algojo langsung berhasil menyarangkan bola ke gawang PSS Sleman yang dikawal oleh Ega Rizky. Skor pun berubah 1-0 untuk tuan rumah PSIS.
Tertinggal satu gol, PSS Sleman langsung mencoba untuk mengejar ketertinggalannya, dengan cara melancarkan serangan bertubi-tubi. Skuat Super Elang Jawang bahkan berpeluang menyamakan kedudukan seandai tendangan bebas dari Yevhen Bokhashvili tidak membentur tubuh bek dari Claudir Marini. Prediksi Bola Dunia melihat PSS Sleman terlalu asik menyerang, alhasil PSIS justru berhasil menggandakan skor setelah sukses memanfaatkan kelengahan lini belakang PSS pada menit ke-38. Sepak pojok Jonathan berhasil disambar oleh Claudir Marini melalui sundulan kepala ke sisi kanan gawang dari Ega Rizky. Setelah unggul dua gol, PSIS semakin bermain percaya diri. Hingga babak pertama usai, kedudukan masih tetap 2-0 tetap bertahan untuk keunggulan tuan rumah PSIS.
Memasuki babak kedua, Untuk memperkecil ketertinggalannya PSS langsung bermain agresif. Alhasil di menit ke-50 upaya pun tak sia-sia, Super Elja nyaris memecah kebuntuan seandainya tendangan keras dari Jepri Kurniawan tidak melebar ke sisi kanan gawang PSIS Eka Putra. Beberapa menit kemudian, PSIS giliran mengancam PSS Sleman lewat serangan baliknya yang dibangun oleh Septian David Maulana. Sayang, tendangannya kearah gawang tidak mulus, melenceng jauh dari arah gawang. Pada menit ke 57 peluang emas didapat oleh PSS Sleman. Bermula dari aksi Yevhen Bokhashvili yang menerobos ke sisi kanan pertahanan lawan, berhasil mengirim umpan terobosan yang matang. Sayang, umpan cantik itu lagi-lagi gagal dimanfaatkan oleh pemain pengganti Antoni Putro Nugroho.
PSS Sleman terus berusaha untuk membongkar pertahanan dari PSIS. Di menit ke-69, Dave Mustaine melakukan percobaan tendangan dari jarak jauh, tetapi bola masih melambung di atas mistar gawang. Terlalu asik menyerang malah PSS kena bobol lagi. Septian David Maulana berhasil memanfaatkan kelengahan dari pertahanan tim lawan. Pemain 23 tahun itu sukses mencetak gol ketiga di menit ke-72. Setelah kebobolan 3 gol permainan PSS sudah mulai mengendur. Pertahanan barisan belakang yang dipimpin oleh Bagus Nirwanto semakin kena bulan-bulanan dari striker PSIS. Prediksi Bola Jitu menyampaikan sampai babak kedua selesai skor tidak berubah untuk kemenangan PSIS Semarang atas PSS Sleman dengan skor 3-0. (ss)